Musyawarah Provinsi (Musprov) Persatuan Golf Indonesia (PGI) DKI Jakarta digelar di Jakarta Golf Club, Rawamangun, Jakarta, pada 23 Januari. Acara ini dihadiri oleh 48 peserta yang terdiri dari perwakilan 40 klub dan 8 lapangan golf. Agenda utama Musprov adalah pemilihan Ketua Umum baru untuk periode 2025-2029.
Hingga pelaksanaan musprov, hanya ada satu nama yang mencalonkan diri sebagai Ketua Umum, yaitu Reza Rajasa, Ketua PGI DKI Jakarta yang saat ini masih menjabat. Karena tidak ada kandidat lain, seluruh peserta musyawarah sepakat untuk kembali memilih Reza untuk melanjutkan kepemimpinannya selama periode kedua.
“Musprov ini adalah amanah dari AD-ART organisasi, di mana kami mengevaluasi program yang telah dijalankan serta merancang langkah ke depan. Karenanya, seluruh klub kami undang untuk berpartisipasi. Agenda utamanya adalah pemilihan ketua baru. Karena saya satu-satunya calon, musprov pun menetapkan saya kembali sebagai ketua untuk periode berikutnya,” ujar Reza.
Proses pemilihan berjalan lancar karena sebagian besar peserta memang mendukung Reza untuk melanjutkan kepemimpinannya. Ia juga memaparkan rencana kerja untuk masa depan, salah satunya fokus pada pembibitan dan pembinaan atlet muda. “Salah satu program yang akan kami terapkan adalah golf goes to school, sesuai arahan dari PB. Program ini akan kami wujudkan dengan berkolaborasi bersama klub-klub anggota PGI DKI. Jika setiap klub memiliki atlet binaan, jumlah pemain muda yang dimiliki Pengprov ke depannya akan semakin besar,” jelas Reza.
Source: OB Golf