Debut TGL Liga Golf Indoor Raih Hampir 1 Juta Penonton

Debut liga golf dalam ruangan TGL yang digagas Tiger Woods dan Rory McIlroy menarik hampir 1 juta penonton di ESPN, menurut data Nielsen yang dilaporkan pada Kamis (9/1) oleh Front Office Sports. Siaran perdana pada Selasa malam mencatat rata-rata 919.000 pemirsa antara pukul 21.00-23.00, mengungguli jumlah penonton siaran LIV Golf di The CW pada 2023-2024 dan pembukaan musim PGA Tour pekan lalu (The Sentry) di Golf Channel dan NBC, berdasarkan laporan Sports Media Watch.

Sebagai perbandingan, pada periode yang sama tahun lalu, pertandingan bola basket putra Duke-Pittsburgh di ESPN hanya menarik 717.000 penonton.

Pertandingan perdana TGL di SoFi Center, Palm Beach Gardens, Florida, menampilkan kemenangan The Bay Golf Club atas New York Golf Club dengan skor 9-2 dalam format 15 lubang. Woods dan McIlroy turut hadir dan berkomentar bersama penyiar ESPN Matt Barrie.

Musim reguler TGL, dengan total 15 pertandingan, akan berlangsung hingga 4 Maret dan diikuti babak playoff pada akhir bulan.

Sumber : Liga Golf

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Butuh bantuan Birdie Team?
Hello 😃
Selamat Datang di website https://birdie.id/debut-tgl-raih-hampir-1-juta-penonton
Jika kamu membutuhkan penawaran corporate atau bantuan lainnya, Silahkan chat kami ya..