Ketua Umum Kadin Jawa Timur, Adik Dwi Putranto, mengungkapkan bahwa Turnamen Golf Kadin Jawa Timur menjadi ajang bagi para pengusaha dari berbagai sektor untuk mempererat silaturahmi, memperluas jejaring, dan mendorong kolaborasi strategis guna memperkuat perekonomian daerah.
“Turnamen ini tidak hanya berfokus pada aspek kompetisi olahraga, tetapi juga menjadi sarana interaksi yang produktif bagi para pelaku usaha,” ujarnya di Surabaya, Minggu.
Ia menambahkan, suasana santai di lapangan golf kerap menjadi pemicu lahirnya ide-ide kerja sama baru serta kesepakatan bisnis yang bernilai.
Lebih dari itu, interaksi informal semacam ini dinilai dapat memperkuat hubungan antar pengusaha sekaligus menumbuhkan semangat kolaboratif dalam menghadapi tantangan ekonomi yang terus berkembang.
Source: jatim.antarnews
By: Niken dwi andari

