Trump Terima Stick Golf dari PM Jepang Takaichi dalam Pertemuan Resmi

Perdana Menteri Jepang Sanae Takaichi memberikan tongkat golf milik mendiang Shinzo Abe kepada mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump sebagai tanda persahabatan dan penghormatan atas hubungan dekat yang pernah terjalin antara kedua pemimpin tersebut.

Pertemuan berlangsung di Istana Akasaka, Tokyo, pada Selasa (28/10/2025). Begitu memasuki ruangan, Trump langsung mengenang sosok sahabat lamanya. “Tuan Abe adalah teman baik saya sekaligus teman baik Anda,” ucap Trump kepada Takaichi.

Takaichi, yang pernah diangkat oleh Abe ke kabinet pada 2006 dan menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri Jepang periode 2012–2020, menyampaikan apresiasi atas persahabatan panjang Trump dengan Abe serta atas perhatian yang tetap diberikan kepada Akie Abe, istri mendiang perdana menteri.

Source: berutasatu.com

By: Niken dwi andari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *