Imperial Klub Golf: Pengalaman yang Tidak Terlupakan

Lapangan Imperial Klub Golf dirancang oleh desainer asal Inggris, Desmond Muirhead. Imperial Klub Golf adalah salah satu lapangan golf terkemuka di Indonesia. Pada jarak tempuh untuk mencapai lapangan yang terletak di Lippo Village, Tangerang ini dibutuhkan waktu sekitar 20 menit dari Jakarta dan 35 menit dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Kemudian, Championship course seluas 7.206 yard ini banyak dipuji sebagai salah satu lapangan yang memberikan pengalaman golf yang paling memuaskan di Asia Tenggara. Pada Imperial Klub Golf ini terdiri dari 18 hole dengan par 72, dan setiap hole memiliki desain yang unik, dengan fairway yang bergelombang dengan rintangan air dan danau yang luas ditambah bunker yang tajam serta green yang bergelombang.

Selain itu, Hole 4 menampilkan fairway pulau yang membutuhkan pukulan tee sejauh 200 yard dari Gold Tee diikuti dengan pukulan kedua yang langsung menuju green pulau. Ketika angin berhembus green pulau akan terasa menjadi sempit. Pada akurasi pegolf dengan iron yang panjang atau hybrid sangat dibutuhkan di sini.

Selain itu Imperial Klub Golf juga memiliki par 3 pulau di hole 5. Hole yang memiliki jarak 157 yard ini dikelilingi oleh air dan bunker. Target terlihat lebih luas dari yang terlihat namun pukulan yang akurat untuk menaklukkan hole ini. Kemudian penutup dari masing-masing sembilan hole merupakan signature hole. Keduanya memiliki par 5 dengan danau yang luas disisinya.

Oleh karena itu, hal ini akan menjadikan fairway menjadi sempit dan semakin menantang saat angin berhembus. Penempatan bola yang akurat adalah kunci untuk memainkan hole ini. Imperial Klub Golf menawarkan fasilitas kelas pertama yang lengkap. Club house ini juga memiliki pemandangan yang menakjubkan ke arah lapangan dan hole 18. Restauran yang dilengkapi dengan Sunset Bar, dan menyediakan makanan khas Indonesia, Jepang, Korea dan Western.

Sebagai pegolf Anda dapat menikmati sunset yang fantastis dari area restauran usai menjalani putaran golf di sini. Pilihan lainnya adalah, menikmati massage dan sauna untuk memulihkan tenaga. Imperial Klub Golf ini juga menyediakan ruang VIP yang mewah, lengkap dengan loker dan area dining. Pada lapangan ini  juga dilengkapi dengan pro shop yang menjual beragam merek ternama dan club fitting.

Selain itu, driving range di Imperial Klub Golf ini berada di area belakang club house. Dengan latihan short game, pegolf bisa menggunakan practice green yang dilengkapi dengan bunker yang berada dekat tee box pertama. Kemudian, bila pegolf membutuhkan pelatihan,  instruktur profesional dari klub siap membantu namun dengan perjanjian terlebih dahulu.

Kemudian, fasilitas lain yang berada di dekat Imperial Klub Golf ini adalah Aryaduta Country Club Lippo Village, Hotel Aryaduta Lippo Village dan Rumah Sakit Siloam. Driving range Imperial Klub Golf memiliki 24 bay. Hal ini dapat memberikan kesempatan yang sangat baik untuk berlatih atau sebagai pemanasan sebelum waktu tee off Anda. Range ini juga memiliki 5 target yang ditandai dengan baik untuk jarak dan diterangi lampu sorot jika latihan pada malam hari.

Sumber : golfjoy.co.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Butuh bantuan Birdie Team?
Hello 😃
Selamat Datang di website https://birdie.id/2023/02/17/imperial-klub-golf-pengalaman-yang-tidak-terlupakan
Jika kamu membutuhkan penawaran corporate atau bantuan lainnya, Silahkan chat kami ya..